4 Tipe Kepintaran Anak Dalam Sinergi Akal - Cantik Alami

Breaking News

Rabu, 19 Juni 2019

4 Tipe Kepintaran Anak Dalam Sinergi Akal


Kepintaran Anak atau kecerdasan anak terbagi dalam tiga sinergi yaitu sinergi akal, fisik dan sosial. Ketiganya perlu dikenali dengan baik dan dipupuk melalui aktivitas sehari-hari yang dilakukan si kecil, tentu dalam pengawasan orang tua. Dengan begitu, kecerdasan yang dimiliki si kecil dapat berkembang dengan baik dan lebih terarah.

Kecerdasan si kecil juga merupakan awal dari minat dan bakat yang akan ia tekuni nanti saat tumbuh besar. Oleh karena itu, pengenalan dan bimbingan sejak usia dini memang perlu dilakukan. Orang tua harus selalu aktif dalam membantu si kecil mengembangkan minat dan bakatnya. Sehingga mereka bisa mewujudkan dan mengembangkan berbagai macam aktivitas kepintaran anak.


Kepintaran Anak dalam Sinergi Akal
Kepintaran atau kecerdasan si kecil dalam sinergi akal terdiri dari 4 tipe yaitu akal picture smart, akal music smart, akal number smart dan akal word smart. Berikut penjelasannya.

Akal Picture Smart
Akal picture smart disebut juga kecerdasan visual atau gambar yaitu kecerdasan anak yang cenderung tertarik dan menyukai kegiatan yang berhubungan dengan gambar atau visual. Beberapa aktivitas yang mencerminkan kecerdasan akal picture smart, yaitu sebagai berikut:

Menggambar/melukis sesuatu (seni)
Berimajinasi atau berandai-andai
Merangkai/membangun mainan balok

Akal Music Smart
Akal music smart merupakan kecerdasan anak yang cenderung tertarik dan menyukai kegiatan yang berhubungan dengan alunan suara dan lain sebagainya. Berikut ini beberapa aktivitas yang terlihat pada anak dengan kecerdasan akal music smart, antara lain:

Mengingat alunan suara
Mendengarkan suara yang mengalun
Menggoyangkan badan mengikuti irama
Bermain dengan menabuh/memukul benda yang mengeluarkan bunyi

Akal Number Smart
Akal number smart atau disebut kecerdasan angka merupakan kecerdasan yang dimiliki anak yang cenderung menyukai hal-hal dan aktivitas yang berhubungan dengan angka atau eksak dan berpikir secara logika. Berikut ini contoh aktivitas yang mencerminkan kecerdasan akal number smart, antara lain:

Berhitung
Tertarik dengan angka dan sains
Berpikir dengan logika, misalnya ‘kenapa langit berwarna biru?’

Akal Word Smart
Akal word smart merupakan kecerdasan anak yang cenderung menyukai hal-hal yang berhubungan dengan kata/rangkaian kata, lisan/kemampuan berbicara dan lain sebagainya. Berikut ini beberapa contoh aktivitas yang dilakukan oleh anak dengan kecerdasan akal word smart, antara lain:
Membaca apapun di sekitarnya.

Menulis atau corat-coret
Mendengarkan cerita atau orang yang sedang berbicara
Berbicara atau bercerita

Itulah 4 tipe kepintaran atau kecerdasan anak dalam sinergi akal. Dengan begitu, orang tua bisa lebih fokus mengembangkan kecerdasan utama si kecil dan mengarahkan agar lebih berkembang.
2016. Diberdayakan oleh Blogger.

Pages