Kesalahan Ibu Rumah Tangga Dalam Mengelola Keuangan Keluarga - Cantik Alami

Breaking News

Senin, 23 November 2015

Kesalahan Ibu Rumah Tangga Dalam Mengelola Keuangan Keluarga

Pada umumnya, suami lebih mempercayakan masalah keuangan keluarga kepada istri sebagai ibu rumah tangga yang memiliki fungsi untuk mengelola kebutuhan hidup keluarga mulai dari kebutuhan makanan, minuman, listrik, air, biaya sekolah anak dan sebagainya. Oleh sebab itu, maka anda sebagai ibu rumah tangga haruslah memiliki manajemen keuangan keluarga yang baik, sehingga kebutuhan hidup keluarga anda dapat terpecukupi dengan baik.

Suami lebih mengandalkan istri karena mereka percaya bahwa istri memiliki manajemen keuangan keluarga yang baik dibandingkan mereka sebagai seorang kepala keluarga. namun demikian beberapa kesalahan sering dilakukan oleh ibu rumah tangga yang mengelola keuangan keluarga dan hal tersebut dapat mengganggu stabilitas keuangan keluarga anda diantaranya:

 Tidak membuat anggaran bulanan dan juga anggaran tahunan

Hal yang paling utama dalam manajemen keuangan keluarga yang baik adalah membuat anggaran dimana hal tersebut sebagai langkah awal yang harus dilakukan oleh seseorang yang mengelola keuangan.

 Mengelola uang hanya untuk jangka pendek

Masalah lain yang sering dilakukan adalah dengan tidak membuat perencanaan keuangan anda dalam jangka panjang. padahal, perencanaan keuangan dalam jangka panjang sangat penting untuk dibuat, karena apapun yang anda keluarkan baik itu untuk investasi, pengeluaran haruslah dipikirkan dengan sangat matang.

 Menyerahkan masalah investasi kepada suami

Investasi adalah hal yang sangat penting bagi keluarga dimana ketika anda akan berinvestasi maka sebaiknya mengelola investasti haruslah diketahui oleh istri maupun suami, sehingga seorang istri haruslah memahami produk investasi yang baik bagi keluarga. dan kesalahan seorang istri sebagai pengelola keuangan adalah mengabaikan dan menyerahkan masalah investasi kepada suami, karena kebanyak mereka tidak mau ambil pusing.

 Membelanjakan uang tanpa melihat keperluan

Masalah lain yang sering dilakukan oleh anda sebagai pengelola keuangan adalah membeli produk tanpa melihat kebutuhan yang diperlukan. Ketika ada barang dengan diskon yang luar biasa, kita akan langsung membelinya, padahal sebenarnya kita tidak memerlukan barang tersebut.

 Menggunakan kartu kredit secara berlebihan

Penggunaan kartu kredit juga sering menjadi masalah yang sering dihadapi oleh keluarga dalam mengelola keuangan, karena terkadang kita akan terpana untuk menggunakan kartu kredit secara berlebihan. Dan untuk mengantisipasinya, anda haruslah mengetahui bagaimana cara menggunakan kartu kredit dengan sangat bijak.

 Tidak berdiskusi masalah keuangan kepada suami

Dan kesalahan terakhir yang serinng dilakukan para ibu rumah tangga dalam mengelola keuangannya adalah tidak transparan kepada suami. Seharusnya sebagai pengelola keuangan keluarga, sebaiknya anda selalu mendiskusikan apapun baik itu pengeluaran, hutang dan sebagainya dengan pasangan.
2016. Diberdayakan oleh Blogger.

Pages